5 Ketrampilan yang Perlu Dimiliki di Era Internet

Artikel ini ditujukan bagi yang sedang bingung memilih keterampilan untuk dipelajari untuk bekal kehidupan. Jaman internet mengubah berbagai bidang kehidupan. Banyak bidang dan kesempatan baru bagi siapa saja. 

Berikut ini adalah 5 keterampilan yang bermanfaat di era internet.

Menulis

Profesi menulis naik daun sejak adanya internet. Terutama dengan adanya website dan blog. Konten utama dari sebuah website adalah blog. 

Keterampilan menulis bisa dipelajari oleh siapa saja. Tidak peduli tingkat pendidikan. Minimalnya adalah keterampilan menulis artikel. 

Ada berbagai hal yang bisa dilakukan dengan keterampilan menulis. Mulai dari menjual jasa menulis, menjual jasa artikel, menulis blog sendiri, menjadi penulis di website lain atau bahkan menjadi penulis buku.

Saat ini lebih mudah menerbitkan buku di internet. Misalnya menerbitkan di Amazon atau di Google Buku. Yang penting butuh nyali dan ketekunan,

Berbicara di Depan Kamera

Adanya platform berbagi video membuat semua orang bisa membuat acaranya sendiri. Seseorang yang mempunyai keterampilan berbicara di depan kamera akan diuntungkan. Minimalnya berbicara di depan kamera ponsel. 

Berbicara di depan kamera tidaklah mudah. Perlu dilatih. Ini bermanfaat bagi yang ingin mebuat vlog. Mengingat cukup banyak platform vlog yang bisa digunakan.

Menggunakan Perangkat Lunak Editing Gambar dan Video

Perangkat lunak editing gambar dan video ada berbagai macam. Tidak hanya perangkat lunak yang ada di komputer, melainkan aplikasi di ponsel.  Gambar dan video adalah salah satu bentuk konten yang sering dikonsumsi di internet. 

Contoh bidang yang bisa ditekuni antara lain membuat video atau foto produk. Orang menggunakan jasa ini karena menghemat waktu dan fokus pada bisnis. Target pasar video atau foto produk adalah orang yang mempunyai toko online. Tidak menutup kemungkinan juga perusahaan besar menggunakan jasa video dan gambar produk. 

Menggunakan Perangkat Lunak untuk Membuat Website

Untuk membuat website tidak perlu menjadi programmer. Cukup menggunakan perangkat lunak yang tersedia, cukup klik, install dan melakukan pengaturan sesuai kebutuhan. Misalnya menggunakan wordpress atau google site. 

Dengan memiliki ketrampilan membangung website sendiri bisa dijadikan untuk memulai berbisnis atau bekerja. Minimalnya mengerti membangun website dengan wordpress. Karena ini adalah perangkat lunak populer untuk membangun website. 

Berjualan

Berjualan adalah keterampilan menawarkan kelebihan apa yang dimiliki seseorang. Ini bisa berupa barang, jasa, keterampilan dan lain sebagainya. Jadi tidak selalu membuka toko online. 

Misalnya mempunyai keterampilan menulis, maka perlu ditawarkan kepada yang membutuhkan. Tidak hanya berdiam diri. Perlu dikomunikasikan keterampilan yang dimiliki. Jika tidak, tidak ada yang tahu. 



Komentar

Postingan Populer